
Lingkarkita.com, Kota Langsa – Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Langsa terus berperan aktif menjalankan program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dengan mengirimkan Sahabat Pemberantasan Narkoba (SPN) ke berbagai Gampong dalam pemerintahan Kota Langsa.
Salah satu gampong yang dikirimkan SPN oleh BNNK Langsa adalah Gampong Alue Pineung, Kecamatan Langsa Timur guna melakukan koordinasi terkait maraknya peredaran narkoba akhir-akhir ini di wilayah Aceh.
“Pasca tertangkapnya Sofyan salah seorang caleg terpilih DPRK Aceh Tamiang dan Sulaiman WNA asal Thailand yang beridentitas warga Aceh, BNN lebih fokus dan lebih serius untuk melakukan koordinasi dan sosialisasi ke Gampong terkait pemberantasan narkoba,” ujar Ricky Rinaldi salah seorang SPN utusan BNNK, Senin (10/6).
Dijelaskan, kedatangan SPN ke Gampong sekaligus mengantarkan surat BNNK nomor: B/145/v/KA/CM.00/2024/BNNK perihal pelaksanaan test urine untuk calon pengantin wanita yang sebelumnya hanya calon pengantin pria saja dites urine.
Selanjutnya, kata Ricky, sekaligus mendorong para Geuchik agar membuat baleho/spanduk anti narkoba dengan bunyi ‘USIR NARKOBA DARI GAMPONG TANYO’ dan dibubuhi call center BNNK Langsa sehingga memudahkan masyarakat membuat laporan ke BNN.
Sementara Geuchik Alue Pineung, Supriaman kepada Lingkarkita.com mengatakan, piklhaknya menyambut baik kehadiran SPN di Gampong serta bertugas di Gampong sebagaimana Babinsa dan Babinkamtibmas dari TNI/Polri.
“Kita sangat berharap dengan kehadiran SPN di tengah masyarakat dapat mengurangi peredaran dan penggunaan narkoba di daerah kita,” katanya. (sn/mr)