
Lingkarkita.com, Aceh Utara – Pj Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, dan Kadis Sosial Provinsi Aceh, Muslem Yacob, bersama rombongan, pada Jum’at (26/07/2024) menyambangi warga yang rumahnya terdampak angin kencang di Kecamatan Meurah Meulia dan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, dan menyerahkan bantuan masa panik dari Kemensos RI, Pemerintah Aceh, dan Aceh Utara.
Pada kesempatan itu pula, Bustami mengharapkan kepada jajaran Pemerintahan agar terus memberikan atensi terhadap para korban bencana tersebut, baik untuk rehabilitasi tempat tinggal maupun bentuk perhatian lainnya. Artinya, tidak hanya memberikan bantuan masa panik saja, akan tetapi juga memperbaiki rumah korban.
“Kepada Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh dan Pemerintah Kabupaten Aceh Utara jangan hanya bantuan masa panik ini saja yang kita berikan, tetapi rumah warga yang terdampak angin kencang harus kita bantu sama-sama supaya rumah mereka bisa kita perbaiki kembali,” harap Bustami, sebagaimana _Siaran Pers_ yang diterima Lingkarkita.com dari Bagian Humas Pemkab Aceh Utara.
Selain menyerahkan bantuan, Pj Gubernur Aceh bersama rombongan juga meresmikan bantuan rumah layak huni dari NGO Islamic Relief Australia yang bekerjasama dengan Baitul MAL Aceh Utara untuk Safriana, salah satu warga miskin di Gampong Teungoh Reuba, Kecamatan Meurah Meulia.
Rumah dengan type 36 itu dibangun dengan anggaran Rp 82 juta, patungan dari Islamic Relief senilai Rp 67 juta dan dari Baitul Mal Kabupaten Aceh Utara senilai Rp 15 juta. Selain itu, rumah tahan gempa tersebut juga dilengkapi dengan perabotan utama rumah tangga, sehingga langsung bisa ditempati oleh warga penerima manfaat.
Selain di Gampong Teungoh Reuba, Islamic Relief – Baitul Mal Aceh Utara telah selesai membangun 12 unit rumah lainnya yang diperuntukkan untuk warga miskin dan keluarga anak yatim yang tersebar di sejumlah Kecamatan di Aceh Utara.
“Kami sangat mengapresiasi dengan hadirnya Bapak Pj Gubernur Aceh dan Bapak Pj Bupati Aceh Utara untuk turut menyerahkan kunci rumah bantuan ini kepada pemiliknya,” ungkap Rakhmat Setiadi, Sekretaris Baitul Mal Aceh Utara.
Pj Bupati Aceh Utara secara terpisah menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Pj Gubernur Bustami Hamzah dan Dinas Sosial Provinsi Aceh yang telah membantu masyarakat korban bencana alam di Aceh Utara.
“InsyaAllah kunjungan Pj Gubernur ke lokasi bencana akan memberikan motivasi bagi para korban untuk secepatnya bangkit, dan pulih kembali. Bantuan ini tentu saja sangat bermakna bagi kami, sangat membantu Pemkab Aceh Utara, terutama dalam menghadapi masa panik bagi para korban,” ungkap Mahyuzar.
Reporter: Chairul Sya’ban