Beranda Daerah Warek IAIN Langsa Apresiasi Kinerja Polres

Warek IAIN Langsa Apresiasi Kinerja Polres

313
0
BERBAGI

Lingkarkita.com, Kota Langsa – Wakil Rektor (Warek) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa, Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Prof. Dr. Iskandar Budiman, M.CL mengapresiasi dan berterimakasih kepada Polres Langsa atas kinerja dan dedikasinya dalam menjaga serta memastikan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) sepanjang tahun 2024 dengan aman.

“Pada kondisi berbagai isu maupun kejadian yang menjadi perhatian masyarakat, Institusi Polri mampu bekerja dengan profesional dalam mengemban amanah sebagai pengayom dan pelindung masyarakat,” ujar Iskandar Budiman dalam video yang beredar 1 menit 30 detik, Jum’at (3/1).

Dikatakan, pihaknya juga sangat mengapresiasi polri yang senantiasa bersikap prediktif dan responsif adalah sebagai wujud nyata keberhasilan Institusi Polri.

“Apresiasi yang setinggi-tingginya juga kita sematkan ke polri yang berhasil menjaga stabilitas keamanan nasional pada 2024 yang mampu menangani berbagai kasus yang menjadi perhatian masyarakat di tengah tahun politik,” katanya.

Ia berharap, memasuki tahun 2025 ini, semoga polri dapat terhindar dari hal-hal yang berdampak negatif terhadap institusi.

“Semoga Polri semakin solid dan profesional, khususnya dalam menciptakan keamanan dan kondusifitas demi keutuhan NKRI,” tuturnya. (supriaman/mr)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here