Beranda Kita Peduli Sumur Air Bersih Program Water Guardian Resmi Digunakan Warga Sukajadi Makmur

Sumur Air Bersih Program Water Guardian Resmi Digunakan Warga Sukajadi Makmur

381
0
BERBAGI
Penyerahan secara simbolos sumur air bersih
Penyerahan secara simbolis satu unit sumur air bersih melaui program Water Guardian, Jum'at, 24 Januari 2025. (Dok: Ist)

Lingkarkita.com, Kota Langsa – Relawan Gesit, Salam Setara dan Kitabisa telah menyerahkan satu unit sumur air bersih melaui program Water Guardian kepada masyarakat Dusun Loh, Gampong Sukajadi Makmur, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, Aceh, Jum’at (24/01/2025).

Perwakilan Water Guardian, Salam Setara dan Kitabisa, Anissa kepada Lingkarkita.com melalui WhatsApp mesengger mengatakan, air bersih merupakan hak dasar setiap manusia.

“Kami sangat tersentuh dengan perjuangan masyarakat Dusun Loh yang selama ini menghadapi kelangkaan air bersih. Harapan kami, keberadaan sumur ini dapat mengurangi beban masyarakat, meningkatkan kualitas hidup, dan memberikan dampak positif bagi kesehatan, terutama anak-anak,” ujarnya.

Dikatakan, sumur tersebut dibangun untuk menjawab permasalahan air bersih yang selama bertahun-tahun menjadi tantangan utama di Dusun Loh.

Sumur air bersih
Sumur air bersih melalui program Water Guardian di Gampong Sukajadi Makmur resmi digunakan warga. (Dok: Ist)

“Dengan kapasitas yang mencukupi untuk puluhan keluarga, sumur ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dasar warga tanpa harus menempuh jarak jauh atau menggunakan air yang tidak layak,” katanya.

Pihaknya menyebut, komitmen untuk masa depan yang lebih baik dari program Water Guardian bersama Salam Setara Kitabisa berkomitmen untuk terus mendukung daerah-daerah yang membutuhkan akses air bersih.
Dukungan dari masyarakat, pemerintah, dan aparat setempat menjadi kunci keberhasilan program ini.

Rasa syukur juga disampaikan warga Dusun 3, Nurbaiti saat penyerahan sumur secara simbolis. “Kami sangat bersyukur adanya bantuan sumur bor ini. Kalau ke depannya alur air kering, kami nggak akan kesusahan lagi. Sebagai warga masyarakat di Dusun 3, sekarang kami merasa aman karena sudah ada sumur bor. Ini benar-benar menjadi solusi, apalagi dalam jangka 1 hingga 3 tahun ke depan aliran air diperkirakan bakal mengering,” tuturnya.

Kepala Desa, Perwakilan Kapolsek, perwakilan Danramil, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas turut memberikan apresiasi atas inisiatif program tersebut dengan mengatakan, sebagai langkah nyata yang sangat berarti untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here